Budget Traveling ke Malang? Inilah Tempat Makan Murah Meriah yang Layak Disambangi

Jum'at, 20 April 2018 - 16:36 WIB
Budget Traveling ke Malang? Inilah Tempat Makan Murah Meriah yang Layak Disambangi
Budget Traveling ke Malang? Inilah Tempat Makan Murah Meriah yang Layak Disambangi
A A A
BERJARAK sekitar 90 kilometer dari Surabaya, Malang merupakan kota terbesar kedua di Jawa Timur. Pada zaman kolonial Belanda, kota yang terkenal akan apelnya ini dahulu terkenal sebagai tempat berlibur para warga Eropa. Sekarang, Malang tetap menjadi salah satu kota tujuan wisata yang cukup terkenal, baik di kalangan turis domestik maupun mancanegara.

Bagi para budget traveler yang ingin menghabiskan liburan di Malang, ada beberapa pilihan tempat makan yang tidak boleh sampai terlewatkan. Sajian lezat dengan sensasi goyang lidah yang ditawarkan dan harga yang terjangkau menjadikan tempat-tempat ini pilihan tepat untuk menghemat pengeluaran selama liburan. Setelah melihat ulasan berikut ini jangan lupa cek harga tiket pesawat terbaik di Airy ya supaya tidak kehabisan tiket!

Waroeng SS

Budget Traveling ke Malang? Inilah Tempat Makan Murah Meriah yang Layak Disambangi


Apakah Anda pencinta makanan pedas? Jika ya, Waroeng SS adalah pilihan tempat makan yang tepat. Restoran dengan nama lengkap Waroeng Spesial Sambal ini membuka dua gerai di kota Malang, gerai Jalan Sengkaling dan gerai Jalan Ciliwung.

Sesuai dengan namanya, Waroeng SS menghadirkan pilihan sambal yang pedas dan menggoda sebagai primadonanya. Dari mulai sambal mangga muda yang segar hingga sambal bawang gobal gabul dengan aroma jeruk purut yang khas, ada beragam sambal yang bisa dicoba dengan tingkat pedas yang berbeda.

Untuk menemani sambal, tersedia pula ragam menu lauk yang lezat, seperti ayam goreng, lele goreng, hingga cumi goreng tepung. Selain lezat, menu-menu yang disajikan juga ditawarkan dengan harga yang cukup terjangkau.

Ayam Goreng Nelongso

Budget Traveling ke Malang? Inilah Tempat Makan Murah Meriah yang Layak Disambangi


Bagi pencinta sajian ayam goreng, kunjungan restoran ini tidak boleh sampai terlewatkan. Ayam Goreng Nelongso membuka beberapa gerai di kota Malang dan menghadirkan sajian ayam goreng dan sambal super pedas sebagai andalannya. Selain itu, gerai ayam goreng ini pun terkenal di kalangan mahasiswa karena harganya yang terjangkau dan jam buka selama 24 jam.

Mulai dari Rp5.000 saja, Anda sudah bisa menikmati paket ayam plus nasi yang dilengkapi dengan pilihan sambal yang pedas namun menggoda. Selain ayam goreng, restoran ini juga menyajikan menu bebek dan ikan yang tak kalah menggiurkan. Bagi penyuka kulit ayam goreng, menu Kulit Krenyes akan membuat Anda ketagihan.

Penasaran dengan kelezatan Ayam Goreng Nelongso yang fenomenal? Segera kunjungi website Airy. Di sana, Anda bisa mendapatkan tiket pesawat Lion Air murah ke Malang, tentunya dengan tarif yang lebih terjangkau.

Noodle Inc

Budget Traveling ke Malang? Inilah Tempat Makan Murah Meriah yang Layak Disambangi


Bertempat di jalan Soekarno Hatta DR 1-2, Malang, Noodle Inc adalah surganya para pencinta sajian mi. Restoran ini buka setiap hari dari pukul 11 siang hingga setengah dua belas malam dan menawarkan berbagai menu mi dengan harga yang relatif terjangkau.

Sebagai menu favorit, Mie Tarik Sapi adalah hidangan yang wajib Anda coba. Bagi Anda yang ingin menikmati sajian oriental, Mie Tarik Asam Manis dapat menjadi pilihan yang tepat. Selain mi, Noodle Inc juga menghadirkan menu dim sum yang lezat seperti siomay, hakau, lumpia udang, dan ceker ayam.

Ayam Geprek Mbok Judes

Budget Traveling ke Malang? Inilah Tempat Makan Murah Meriah yang Layak Disambangi


Ingin menikmati sepiring nasi dan ayam geprek yang lezat? Ayam Geprek Mbok Judes wajib untuk dikunjungi. Restoran ini memiliki dua gerai, yaitu gerai Soekarno Hatta dan gerai Bendungan Sutami. Harga yang terjangkau, tempat yang bersih dan nyaman, serta desain interior yang menarik membuat tempat ini ramai dikunjungi pelanggan.

Mulai dari Rp10.000 saja, Anda sudah bisa mencicipi sepiring nasi dan ayam geprek, segelas es teh, dan sambal yang membakar lidah. Selain ayam geprek andalan, coba juga sajian ayam bakar judes, ayam suwir mercon, dan bebek bakar judes yang tidak kalah “judes” di bibir.

Itulah 4 pilihan tempat makan yang bisa Anda kunjungi. Jika Anda belum membeli tiket pesawat ke Malang, jangan sampai melewatkan promo terbaik dari online travel agent ini.Klik website Airy untuk memesan tiket pesawat Citilink terbaik dan nikmati liburan yang mengesankan di Malang!
(poe)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8491 seconds (0.1#10.140)